WahanaNews-Nias | Demi tegaknya Disiplin Kesehatan, Personel Polsek Gunungsitoli Alo’oa melaksanakan Operasi Yustisi dengan membagikan masker kepada warga yang kedapatan tidak menggunakan masker di Desa Nazalou Alo’oa, Kecamatan Gunungsitoli Alo’oa, Kota Gunungsitoli, Jum’at (08/04/2022)malam.
Setelah melaksanakan serah terima piket jaga Bripka Syukur Telaumbanua kemudian melakukan patroli di sekitar Desa Nazalou Alo’oa, dalam perjalanan mendapati warga masayarakat tidak mematuhi protokol kesehatan dengan tidak menggunakan masker.
Baca Juga:
Operasi Yustisi Sasar 20 Area Tambang Galian C di Walmas
Melihat hal tersebut, Bripka Syukur Telaumbanua memberhentikan sepeda motor kemudian mendekati warga yang tidak menggunakan masker, lalu menyampaikan himbauan agar tetap mematuhi protokol kesehatan karena sekarang ini kita masih menghadapi pendemi Covid-19, sembari menyampaikan himbauan Bripka Syukur Telaumbanua memberikan masker untuk dipakai oleh Warga Masyarakat tersebut.
Kapolsek Gunungsitoli Alo’oa, Ipda Elitonius Hulu, mengatakan bahwa Personel Polsek Gunungsitoli Alo’oa yang melaksanakan piket malam secara rutin melakukan Operasi Yustisi sekitar Desa Nazalou Alo’oa dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan terhadap warga masyarakat yang kedapatan tidak mematuhi protokol kesehatan, sekaligus menyampaikan himbauan agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan karena sekarang ini kita masih dihadapkan dengan Pandemi Covid-19.
“Dalam kegiatan penegakan disiplin protokol kesehatan ini, Personel kita yang melaksanakan patroli memberikan masker gratis kepada warga msyarakat yang kedapatan tidak menggunakan Masker," kata Ipda Elitonius Hulu.
Baca Juga:
Untuk Mencegah dan Memutus Penyebaran Virus Covid-19, Polres Nias Laksanakan Operasi Yustisi
Dengan kegiatan penegakan disiplin protokol kesehatan ini kita berharap agar masyarakat sadar dan patuh akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah, dalam rangka mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19 demi keselamatan kita bersama.
“Harapan kita dengan penegakan disiplin protokol kesehatan ini agar masyarakat sadar dan patuh akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah, dalam rangka mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 demi keselamatan kita bersama," ujar Elitonius Hulu mengakhiri. [CKZ]