"Kami berharap Pak Kapolres Nias dapat memberikan arahan dan tanggapan terkait pelaksanaan pengamanan Pilkades tersebut dan dapat mengantisipasi serta meminimalisir gangguan-gangguan yang dapat terjadi pra dan pasca Pilkades sehingga pelaksanaan Pilkades nantinya di Wilayah Kota Gunungsitoli dapat berjalan dengan Sukses," kata Yanto.
Bergeser dari Kantor DPRD Kota Gunungsitoli, Kapolres Nias AKBP Luthfi, lanjut melakukan silahturahmi ke kantor Sinode BNKP.
Baca Juga:
Dalam Sehari Seorang Gadis dan Bocah Tewas Tenggelam, Ini Pesan Kapolres Nias
Kapolres Nias saat silaturahmi di Kantor Sinode Kota Gunungsitoli. (Foto/ist)
Di situ, kedatangan orang nomor satu di jajaran Polres Nias ini disambut oleh Ephorus BNKP, Pendeta Otoriteit Dachi, yang didampingi oleh Sekum BNKP, Pendeta Ya'aman Zega, dan Bendum, Pendeta Fonaso Mendrofa.
Silahturahmi berlangsung dengan penuh keakraban.
Baca Juga:
GMKI Kota Gunungsitoli Audiensi ke Kapolres Nias, Bahas Isu Sosial hingga Aspirasi Masyarakat
Dalam kesempatan itu, Kapolres Nias, AKPB Luthfi, memperkenalkan diri sebagai Pejabat Kapolres Nias yang baru sekaligus memohon dukungan dari Pihak BNKP dalam mewujudkan Harkamtibmas.
“ Kami berharap dapat bersinergi dengan pihak BNKP dalam menciptakan dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hUkum Polres Nias," harap Luthfi.
Sementara itu, ditempat yang sama, Ephorus BNKP, Pdt. Otoriteit Dachi, mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kunjungan Kapolres Nias.