Pada kesempatan itu, Andhika juga meminta kepada seluruh orang tua yang tinggal di Panti Jompo Benania BNKP agar selalu berdoa untuk DPC HIMNI Kota Gunungsitoli.
“Mohon kepada orang tua kami yang di sini dan Pak Pendeta kiranya selalu membawakan HIMNI dalam doanya agar menjadi organisasi yang jadi saluran berkat,” pintanya.
Baca Juga:
Sambangi Desa Mudik, HIMNI Bersama Wali Kota Gunungsitoli Bagikan Tali Asih ke Warga
“Kami juga berdoa untuk orang tua kami semua agar diberikan kesehatan dan panjang umur,” ujarnya.
Tak lupa, pada kesempatan itu, Andhika P Laoly menyampaikan terimakasih kepada BNKP yang telah peduli terhadap umatnya dengan adanya Panti Jompo Betania.
"Ini luar biasa, BNKP menjadi saluran berkat bagi umatnya, terimakasih untuk BNKP," ucap Andhika.
Baca Juga:
Pasca Pendaftaran Pasangan Bacagub Jambi, Satgas Preemtif Polda Jambi Tingkatkan Koordinasi ke KPU
Di tempat yang sama, Kepala Departemen Diakonia BNKP, Pendeta Saba’ati Lase, mengucapkan terimakasih atas kunjungan Ketua DPC HIMNI Kota Gunungsitoli, Andhika P Laoly.
“Kami sangat bersuka cita sekali dengan kedatangan Pak Andhika, biasanya orang ibu-ibu ini sudah tidur, tapi karena menantikan kehadiran Pak Andhika mereka bersemangat,” kata Pendeta Sabaati Lase.
Dikatakannya, pemberian tali asih tersebut sangat berarti bagi Panti Jompo Betania, termasuk Panti Asuhan Kudus 03 BNKP Gunungsitoli