"Mutasi dan alih generasi harus dipandang sebagai hal yang sangat positif, baik organisasi maupun pribadi personel yang bersangkutan, dimanapun kita ditugaskan, jabatan apapun yang kita emban, tugas Polri tetap sama yaitu Pemelihara Kamtibmas, Penegak Hukum, Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat. Namun dalam Pelaksanaan Tugas Faktor Lingkungan kerja yang kita hadapi seringkali membuat kita merasa berbeda dalam Pelaksanaan tugas," ujar AKBP Wawan Iriawan.
Oleh sebab itu, lanjut Wawan, mari secepatnya kita beradaptasi dengan lingkungan tempat tugas yang baru serta jalin komunikasi dan hubungan kerjasama dengan masyarakat dan pemerintah setempat, untuk memelihara dan menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif guna mendukung kelancaran pelaksanaan tugas kita.
Baca Juga:
Dalam Sehari Seorang Gadis dan Bocah Tewas Tenggelam, Ini Pesan Kapolres Nias
“Kepada AKP Kamis Turnip dan AKP Maurist G.H. Sinaga, saya ucapkan selamat datang di Polres Nias, segera beradapatasi dengan lingkungan kerja Saudara, tingkatkan kecintaan terhadap Polri yang telah kita pilih untuk mengabdi kepada Bangsa dan Negara dengan motivasi mencapai prestasi kinerja yang baik serta lakukan berbagai terobosan kreatif sehingga dapat menjadi lebih baik untuk Polres Nias Khususnya dan Polri pada umunya," ujar Wawan. [CKZ]