Nias.WahanaNews.co, Gunungsitoli - KPU Kota Gunungsitoli telah menggelar rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut calon Wali Kota dan calon Wakil Wali Kota Gunungsitoli di Pilkada 2024, yang dilaksanakan di Aula Gedung Serbaguna Salakmadu, Desa Faekhu, Kecamatan Gunungsitoli Selatan, Kota Gunungsitoli, Senin (23/9/2024).
Pengundian nomor urut dimulai dengan pengambilan nomor antrian yang diwakili oleh Calon Wakil Wali Kota dari kedua Paslon.
Baca Juga:
KPU Labuhanbatu Utara Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati/Wakil Bupati
Pasangan Calon Karya Septianus Bate'e dan Yunius Larosa mendapat nomor urut 1, sementara Sowa'a Laoli dan Martinus Lase mendapat nomor urut 2.
Setelah itu, Ketua KPU Kota Gunungsitoli, Cardinal Pranatal Mendrofa membacakan secara resmi nomor urut kedua Paslon. Kemudian menyerahkan salinan keputusan pengundian dan penetapan nomor urut oleh KPU Kota Gunungsitoli.
Calon Wali Kota Gunungsitoli, Sowa'a Laoli, menyampaikan rasa syukur pasangan SMART mendapatkan nomor urut 2.
Baca Juga:
Empat Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sikka Sudah ditetapkan KPU, Hari Ini Pengundian Nomor Urut
"Kami selangkah lebih maju dengan yang lain," kata Sowa'a Laoli.
Dia mengatakan SMART siap membangun dan mewujudkan Kota Gunungsitoli menjadi Kota Gunungsitoli yang HEBAT, Ekomoni cemerlang, infrastruktur mantap, SDM yang tangguh, kesehatan terjamin.
"Itulah yang kita wujudkan 5 tahun ke depan, itu harapan kita," ujar dia.