Di sepanjang jalan, tampak siswa SD dan SMP dari berbagai sekolah berdiri berjejer menyambut dengan melambaikan bendera merah putih.
Sebelum menuju Kantor Wali Kota Gunungsitoli, rombongan melakukan pawai di tengah kota. Tak hanya itu, terlihat Sowa'a Laoli dan Martinus Lase menyapa warga yang berdiri di sepanjang jalan dengan melambaikan tangan dari atap mobilnya.
Baca Juga:
Pastikan Akurasi Takaran BBM Jelang Mudik Lebaran, Wali Kota Bekasi Periksa Dua SPBU
Tiba di Kantor Wali Kota, dilanjutkan dengan acara penyambutan dan syukuran atas pelantikan.
Dari pantauan, turut hadir Pj. Sekda Kota Gunungsitoli, Ketua dan anggota DPRD Kota Gunungsitoli, pimpinan Parpol, para Kepala SKPD dan Camat se-Kota Gunungsitoli.
Selain itu, sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, orman/OKP turut hadir dalam penyambutan ini.
Baca Juga:
Bantu Bersihkan Sampah di Kali Cabang Timur, Wali Kota Depok ‘Nyebur’ Pungut Sampah
Diketahui, Sowa'a Laoli dan Martinus Lase telah dilantik secara langsung oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada 20 Februari 2025, dan mengikuti retreat di Akmil, Magelang, Jawa Tengah, 21-28 Februari 2025. [CKZ]