Nias.WahanaNews.co, Gunungsitoli - Bakal Calon (Balon) Wali Kota Gunungsitoli, Yusman Dawolo didampingi Balon Wakilnya, Yostinus Hulu, menggelar temu ramah dengan sejumlah wartawan, di Raja Koki, Jalan Sirao No. 17 Kelurahan Pasar Kecamatan Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli, Kamis (6/6/2023) sore.
Yusman mengatakan tujuan temu ramah ini untuk bersilaturahmi dengan insan pers yang ada di wilayah Kota Gunungsitoli, sehingga ke depan bisa lebih akrab dan bekerja sama terkait publikasi kegiatan.
Baca Juga:
Tim Kuasa Hukum Heri-Sholihin Siap Ambil Jalur Hukum Soal ‘Black Campaign’
Pada kesempatan itu, Yusman memaparkan beberapa programnya jika ia dan pasangannya kelak terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gunungsitoli.
"Program utama kita di antaranya menciptakan 40.000 lapangan pekerjaan, meningkatkan kualitas pendidikan untuk menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang cerdas, kreatif, inovatif dan berdaya saing," katanya.
Ia pun mengungkapkan merasa sangat senang dapat bertemu dengan para insan pers.
Baca Juga:
Besok! Debat Pamungkas Pilgub Lampung Siap Digelar, Ini Temanya
"Kami berdua merasa senang sekali bisa bertemu dengan rekan-rekan media, tanpa media kita tidak akan dapat berkontribusi untuk mencapai pembangunan di daerah kita bahkan negara sekalipun," ujarnya.
Karena menurutnya pemberitaan kejadian di berbagai daerah bahkan dunia sekalipun ada di tangan Wartawan.
"Kita patut berbangga dan bersyukur dengan keberadaan Pers dapat mengubah wajah dunia. Nampaknya cukup sederhana tapi gaungnya menjadi prioritas internasional, keyakinan kita para media sesuatu yang positif yang diberitakan akan berdampak besar untuk memajukan kota Gunungsitoli dimasa yang akan datang," ujarnya.