WahanaNews-Nias | Terkait masih adanya desa yang belum teraliri listrik milik negara meski Indonesia sudah lama merdeka, ditanggapi oleh Pihak PLN Area Nias.
Adapun desa yang belum teraliri listrik milik negara yakni Desa Sisobahili II Tanose'o, Kecamatan Gunungsitoli Selatan, Kota Gunungsitoli dan Desa Tetehosi Botomuzoi, Kecamatan Botomuzoi Kabupaten Nias, Provinsi Sumatera Utara, .
Baca Juga:
Hadir Pada General Annual Meeting di Dakar Senegal Tahun 2014, Awal Bergabungnya ALPERKLINAS Ke FISUEL International
Manager PLN Area Nias, Hasundungan Siahaan, mengungkapkan jika pihaknya telah mengusulkan ke unit yang mengelola listrik desa agar di desa tersebut dapat teraliri listrik.
"Sudah kami usulkan unit yang mengelola listrik desa, kita tinggal menunggu realisasinya," kata Hasundungan Siahaan, kepada nias.wahananews.co melalui WhatsApp, Kamis (24/2/2022) sore.
Ditanya soal kendalanya belum terpasangnya listrik hingga saat ini di dua desa tersebut, Hasundungan Siahaan berkilah belum mengetahui secara pasti.
Baca Juga:
Dukung Sektor Pariwisata, PLN Distribusi Jakarta Listriki Hotel Travello
"Nanti kami tanyakan ke unit terkait," kilahnya.
Untuk diketahui, ratusan warga Desa Sisobahili II Tanose'o, Kecamatan Gunungsitoli Selatan, Kota Gunungsitoli dan Desa Tetehosi Botomuzoi, Kecamatan Botomuzoi Kabupaten Nias, setiap malam selalu mengalami gelap gulita tanpa penerangan lampu listrik.
Selama ini mereka hanya mengandalkan lampu teplok yang menggunakan minyak tanah, dan sebagian dari penduduk desa yang menggunakan mesin genset pun tidak setiap harinya, hal ini dikarenakan biaya bahan bakar minyak (BBM) yang cukup mahal.