Hal ini diungkapkan Plt. Kepala Basarnas Nias, Benteng H. Telaumbanua, melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (26/11) malam.
"Kita telah menerima informasi satu orang tenggelam dan hanyut," kata Benteng H. Telaumbanua.
Baca Juga:
Nekat Seberangi Sungai Muzoi yang Meluap, Pria di Nias Utara Hanyut Tenggelam
Berdasarkan informasi yang diterima, lanjut Benteng mengatakan, awal kejadian saat korban pergi memancing di karang di sekitaran sungai sekira pukul 16.00 Wib.
"Lalu sekira pukul 18.00 Wib, air sungai mulai naik, korban tenggelam dan hanyut terseret arus," bebernya.
Kemudian sekira pukul 18.15 Wib, warga melaporkan kejadian tersebut untuk memohon bantuan pencarian dan pertolongan. [CKZ]