"Mereka juga sedang dihantam badai dan beberapa saat kemudian perahu itu tidak terlihat lagi," imbuhnya.
Kemudian, ketika para nelayan itu tiba di darat di dekat Sungai Sohahau sekitar Pukul 11.00 Wib, mereka pun mendapatkan informasi dari warga tentang kejadian yang menimpa Rama belum pulang melaut.
Baca Juga:
Pemprov Sulbar Serahkan Bantuan Alat Tangkap Nelayan untuk Tingkatkan Produksi Perikanan
"Mereka meyakini jika perahu yang mereka lihat di sekitar Pulau Galifa adalah Rama,“ katanya.
Sementara pihak Desa Tefa'o telah berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Nias Utara untuk bersama-sama melakukan pencarian.
Sampai berita ini diturunkan, belum diketahui keberadaan Rama. Demikian juga perahu yang dipergunakannya belum ditemukan dan tidak bisa dipastikan apakah selamat atau tidak.[CKZ]