Tak lupa, Revi menyampaikan atas nama Kapolres dan jajaran mengucapkan selamat menyambut hari raya Idulfitri 1445 H / 2024, minal 'aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan bathin.
"Kepada seluruh umat Islam yang merayakan, semoga kita mampu mendapatkan ampunan dan menyambut hari kemenangan dengan hati yang suci,” ucap Revi mengakhiri.
Baca Juga:
Kesal Disuruh Cari Kerja, Suami di Gunungsitoli Aniaya Istri Kini Ditahan Polisi
Pada pelaksanaan apel gelar pasukan pengamanan pawai malam takbiran dan pengamanan Sholat Id itu dihadiri Dandim 0213/Nias, Letkol Inf. Torang Parulian Malau.
Kemudian peserta apel terdiri dari personel Polres Nias, personel Kodim 0213/Nias, personel Brimob Kompi 4 Batalyon C Kepulauan Nias, Dishub, Sat Pol PP, Damkar. [CKZ]