Lalu, lanjut Freddy, pihaknya juga telah memeriksa sejumlah saksi.
"Sampai sekarang saksi yang sudah diperiksa 20 orang lebih, namun sampai sekarang kita masih belum bisa menentukan siapa pelakunya," imbuhnya.
Baca Juga:
Meski Nama Pelaku Sudah Dikantongi Kapolres Nisel, Pembunuh Nenek Tanpa Kepala Masih Misterius
Terpisah, kuasa hukum keluarga korban, Budieli Dawolo, berharap agar kasus pembunuhan itu dapat segera diungkap Polres Nias Selatan.
Kuasa hukum keluarga korban, Budieli Dawolo. (Foto/ist)
"Pihak keluarga korban sangat berharap kasus ini dapat segera diungkap," ujarnya.
Baca Juga:
Kapolres Nias Selatan Klaim Sudah Kantongi Nama Terduga Pembunuh Nenek Tanpa Kepala
Ia memberitahukan, keluarga korban sampai hari ini masih ada yang belum pulang ke kampung karena kejadian ini.
"Mereka takut mana tahu ada kejadian nantinya setelah ini, sehingga mereka masih tinggal di rumah keluarga lainnya," sebutnya.
Ia membeberkan jika pihak keluarga korban telah memberikan informasi adanya beberapa orang yang dicurigai.