Selain mengebut pembangunan RSUD Onolimbu, mantan Rektor Universitas Nias itu juga memberikan perhatian dalam meningkatkan SDM di Nias Barat khususnya bidang kesehatan, dan hal ini telah dibahas bersama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.
"Saya sudah ketemu dengan Bapak Gubernur Sumatera Utara, beliau janji akan memberi beasiswa dari putra-putri Nias Barat untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang dokter spesialis, sampai memenuhi syarat Rumah Sakit Nias Barat akreditasi Tipe-C," tuturnya.
Baca Juga:
Putra-putri Nias Barat Bakal Dapat Beasiswa Dokter Spesialis, Eliyunus Waruwu: Kuliah di UGM dan USU
Ia mengungkapkan untuk beasiswa ini akan dikuliahkan di UGM dan USU.
"Akan kuliah tanpa tes, jadi kita berterimakasih kepada Bapak Gubernur," kata Eliyunus Waruwu sembari tersenyum disambut tepuk tangan para hadirin. [CKZ]